Tutorial Extract File Berpart


Tutorial Extract File Berpart

Postingan yang khusus saya buat untuk para pengunjung yang bingung bagaimana caranya mengekstrak file berpart di android dengan menggunakan Zarchiever Pro. Tenang!!? akan saya sertakan gambar biar lebih mudah di pahami, hehee. Dengan adanya postingan ini, tentu saja akan mempermudah saya untuk menjawab beberapa pengunjung yang tidak tahu cara mengekstrak file berpart di kolom komentar pada beberapa postingan game blog ini. Jika nanti ada yang tanya lagi!!?, langsung arahkan ke postingan ini saja hohoho.

Jika di tanya. Mengapa sih mengupload file berpart segala? yang utuh kan lebih gampang!!! Itu karena permintaan beberapa teman pengunjung lain, karena mereka merasa file game yang ingin mereka download serasa besar. Saya paham perasaan mereka, Karena saya pernah berada di posisi mereka. Di game PS3 dan PC, saya juga lebih memilih file berpart untuk di download. Karena akan sangat lama jika kita mendownload satu file utuh dengan ukuran yang besar. Belum lagi resiko terjadinya putus koneksi di tengah jalan atau malah file korup. Rasanya rugi banget guys, nyesek, dah nunggu seharian download 40 gb'an, eh filenya korup. Beda soal kalau file berpart, kalau korup kita tidak perlu mengulang download seluruh filenya dari awal, cukup mendownload file part yang error atau korup.

Aplikasi Zarchiever Pro bisa teman-teman download di sini -> Zarchiever Pro Download <-

Langkah-langkahnya
  1. Download semua file part dari game yang bersangkutan dan taruh dalam satu folder. Dalam contoh, saya memakai pecahan file part dari game Real Racing 2.
    Tutorial Extract File Berpart
  2. Tekan file part satu hingga muncul beberapa pilihan. Dan pilih salah satu pilihan dari no 2 - 4, tergantung mod teman-teman, tapi pada dasarnya mempunyai fungsi yang sama. Tapi saya lebih cenderung memilih pilihan extract no 3 dari atas.
    Tutorial Extract File Berpart
  3. Kemudian saat proses mengekstrak, akan muncul sebuah pop up. Centang jika ingin proses berlangsung dengan kondisi layar selalu menyala. Atau pilih pilihan sembunyikan jika teman-teman mengekstrak sembari membuka aplikasi lainnya, update status di Facebook misalnya hehee
    Tutorial Extract File Berpart
  4. Tenang, meskipun pilih "sembunyikan", proses pengekstrakan tetap muncul di kolom notifikasi.
    Tutorial Extract File Berpart
  5. Tunggu prosesnya yang memang lama. Karena saya mengekstrak file yang lumayan besar dengan hasil ekstrakan 2500'an file di dalamnya.
  6. Hingga muncul tulisan "Arsip telah sukses di kompresi" seperti gambar ss berikut ini.
    Tutorial Extract File Berpart
  7. Dan syukurnya lagi, game Real Racing 2 yang saya testing di J5 ini dapat saya mainkan. Mungkin akan jadi postingan beberapa hari atau bulan ke depan hehehe.
    Tutorial Extract File Berpart

    Tutorial Extract File Berpart

Terima kasih untuk teman-teman yang telah berkunjung di blog cupu saya.
Previous
Next Post »